Posts

Showing posts from December, 2018

KLARIFIKASI PPI ESTONIA TERKAIT INFORMASI PENDIDIKAN DAN KEHIDUPAN DI ESTONIA PADA SEMINAR “MENJADI BAGIAN DALAM MASYARAKAT DUNIA”

PPI ESTONIA · SUNDAY, DECEMBER 16, 2018 138 Reads Terkait dengan beredarnya informasi mengenai hasil seminar “Menjadi Bagian Dalam Masyarakat Dunia” tentang pendidikan dan kehidupan di Estonia yang diberikan oleh sdr. SENKY ARSITA selaku NARASUMBER yang diadakan oleh grup beasiswa Instagram ‘pemburubeasiswas2’ pada tanggal 1 Juli 2018, PPI Estonia menyampaikan penjelasan sebagai berikut: 1.       Informasi bahwa Estonia adalah negara atheis adalah TIDAK BENAR . Estonia adalah negara sekuler di mana kebebasan beragama dijunjung tinggi termasuk hak untuk tidak beragama juga dilindungi oleh pemerintah. Beragama adalah hak masing-masing individu dan banyak tempat ibadah untuk berbagai agama tersebar di Estonia. 2.       Informasi mengenai biaya kuliah gratis/bebas biaya. Banyak program kuliah, baik yang menggunakan bahasa Inggris dan bahasa Estonia dibebaskan biaya kuliah oleh pemerintah Estonia. Sebagai tambahan, ada tunjangan biaya hidup dari pemerintah untuk mahasiswa interna